Kliping Email Group

Artikel:MENENTUKAN HARGA JUAL BARANG

Share on :


Sepulang dari memberikan pelatihan di satu perusahaan detergen yang besar, seorang trainer menceritakan keheranannya karena ada product manager yang tidak mengetahui cara menentukan harga jual suatu barang yang menjadi tanggungjawabnya. Hal itu terjadi meski ia telah bekerja dibidangnya beberapa tahun. Asal ingat kejadian tersebut sang trainer selalu menggeleng-gelengkan kepalanya tanda takdapat menerima kenyataan.


Memang menarik jika hal itu dibicarakan dalam obrolan para insan marketing. Karena menurut pengetahuan yang umum, para manager di bagian marketinglah yang selalu merencanakan harga jual. Para product manager selalu membuat perencanaan pemasaran untuk produk baru maupun yang sudah eksis. Setiap tahun membuat perencanaan ulang dan penyesuaian dengan perubahan yang terjadi di lapangan. Selalu berusaha memoles strateginya sedemikian rupa hingga didapat segmentasi masyarakat yang mau disasar dan ditentukan target yang mau diraih dengan menggunakan pembeda yang ditonjolkan agar mudah diterima konsumen sasarannya. Dengan demikian harga akan disesuaikan dengan kelas sosial para konsumen yang diharapkan membelinya. Penentuan harga yang tidak searah dengan strategi-strategi yang lain, seperti kualitas produk, outlet penyalur dan cara melakukan promosi dapat membuat produk tidak diterima oleh konsumen yang disasar. Berarti pemasarannya akan gagal.


Namun kenapa di perusahaan besar tersebut di atas, perencanaan harga jual barang tidak dimulai dari para insan pemasaran? Karena mulai dari merencanakan hingga menentukan harga jual suatu produk dibuat oleh pemiliknya sendiri. Pemilik perusahaan masih tetap bercokol dan menentukan segala masalah di perusahaannya. Dia yang mendiskusikan sendiri dengan manajer tertinggi bagian keuangan. Demikian pula yang terjadi saat akan menaikkan harga jual setiap tahunnya. Dengan demikian maka tidak satu orangpun product manager di perusahaan besar itu yang diminta atau diajak merencanakan harga jual suatu barang. Hal ini merupakan 'kewajaran' di perusahaan tertentu jika manager di bagian pemasaran yang telah berpengalaman sekian tahun namun tak pernah merasakan ikut merencanakan harga jual. Aneh tapi nyata.



Persembahan
Fikri C. Wardana
Penulis buku sales & marketing dan trainer di
fms training & seminars


Phone & fax : 021 – 4522044
Mobile phone: 0811838029
E-mail: fcw_marketing_selling@yahoo.com

0 komentar on Artikel:MENENTUKAN HARGA JUAL BARANG :

Post a Comment and Don't Spam!